SELAMAT DATANG DI DESA TEGUHAN KECAMATAN PARON KABUPATEN NGAWI

Artikel

Evakuasi ODGJ Warga Dusun Kerten ke RSUD Dr. Soeroto Ngawi

04 Februari 2023 10:00:00  Administrator  149 Kali Dibaca  Berita Desa

teguhan.desa.id – Katemi merupakan warga Dusun Kerten RT 006 RW 004 yang sedang menderita ODGJ sejak lama. Menurut Undang – Undang No 18 Tahun 2014 tentang kesehatan jiwa, ODGJ adalah orang yang mengalami gangguan dalam pola pikir, perilaku dan perasaan yang termanifestasi dalam bentuk sekumpulan gejala atau perubahan perilaku yang bermakna, serta dapat menimbulkan penderitaan dan hambatan dalam menjalankan fungsi sebagai manusia. Untuk mewujudkan derajat kesehatan jiwa yang optimal bagi individu, keluarga dan masyarakat perlu dilakukan upaya kesehatan jiwa secara menyeluruh, terpadu dan berkesinambungan oleh Pemerintah, Pemerintah Daerah, dan/atau masyarakat.

Evakuasi ODGJ tersebut diselenggarakan oleh Pemerintah Desa Teguhan bersama Babinsa, Bhabinkamtibmas, Tim Kesehatan Puskesmas Teguhan, serta didampingi oleh Tenaga Kesejahteraan Sosial Kecamatan (TKSK) pada Rabu (02/02/2023).

Katemi diketahui memang telah menderita gangguan jiwa sejak suaminya meninggal dunia beberapa tahun silam. Kendati demikian, keluarga sebelumnya tidak berkenan jika Katemi dibawa ke rumah sakit.

“Alhamdulillah dalam proses evakuasi ODGJ berjalan lancar dan yang bersangkutan akan segera dibawa ke rumah sakit untuk mendapatkan pengobatan dan perawatan lebih lanjut,” ucap Supriyono selaku Kepala Desa Teguhan.

Keluarga juga berharap jika nantinya setelah dibawa ke RSUD Dr. Soeroto dapat menjalani proses pengobatan dengan baik dan ketika pulang sudah pulih seperti sedia kala.

 

 

 

Kirim Komentar


Nama
No. Hp
E-mail
Isi Pesan
  CAPTCHA Image  
 

 Statistik

 Agenda

 Aparatur Desa

Back Next

 Media Sosial

 Peta Wilayah Desa

 Peta Lokasi Kantor


Kantor Desa
Alamat : Jl. Raya Ngawi - Jogorogo KM. 12
Desa : Teguhan
Kecamatan : Paron
Kabupaten : Ngawi
Kodepos : 63253
Telepon :
Email :